Jumat, Desember 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Wajah hingga Bibir Kartika Putri Melepuh, Dituding Netizen Kena PMS

JAKARTA – Kartika Putri awalnya tidak mengungkapkan penyebab munculnya ruam dan kulit yang melepuh pada bagian wajah, bibir, lidah, hingga langit-langit mulutnya. Dengan alasan, Kartika Putri sendiri mengaku belum mengetahui penyebab pastinya.

Pernyataan Kartika Putri tersebut kemudian menimbulkan spekulasi di kalangan netizen. Ada yang menyebutnya sebagai adzab karena tidak menjaga perkataan, hingga ada netizen menyebut penyakit menular seksual (PMS). Pernyataan negatif dari netizen ini membuat Kartika Putri jadi sedih.”Bisa bisanya berkata dan berdoa yang buruk ketika ada orang sedang diuji dengan penyakit kayak aku. Seperti nggak punya hati nurani banget,” keluh Kartika Putri dalam unggahannya di Instagram. “Jujur sedih lihat ada orang sejahat itu. Semoga Allah tetap jaga hati kita semua ya untuk tidak menjadi orang yang dzalim,” imbuh Kartika Putri.

Dia menyatakan doa dan perkataan yang baik akan kembali baik pada orang itu. Sebaliknya, kata Kartika Putri, doa dan perkataaan buruk juga akan kembali buruk untuk orang yang melakukannya. “Belajar tetap selalu punya hati dan pikiran yang baik ya semua followersku, biar kita berkah,” katanya.

Kartika Putri saat ini mendapat perawatan di sebuah rumah sakit di Singapura atas penyakit ruam dan kulit melepuh pada bagian wajah, bibir, lidah, hingga langit langit mulutnya. Dia akhirnya memutuskan berobat ke Singapura setelah di Indonesia tidak mengalami perkembangan cukup signifikan

Kartika Putri menyebut, penyebab munculnya ruam dan kulit melepuh kemungkinan karena alergi. Itu terjadi setelah dia mengonsumsi obat painkiller saat imunitas tubuhnya sedang kurang baik.

Menurut Kartika Putri, dia juga mengalami autoimun sejak sekitar 5 tahun silam. Dia pun sempat dua kali melakukan stemcell.

Setelah menjalani pengobatan di Singapura, dia bersyukur ruam dan kulit melepuh pada bagian wajahnya berangsur membaik. Kartika Putri pun memperlihatkan foto dan video ruam dan kulitnya yang melepuh kini mulai terlihat mengering, dalam unggahannya di Instagram Story.

“Makasih semua buat perhatiannya yang luar biasa. Alhamdulillah aku getting better di sini. Dan insya Allah nggak ada penyakit yang serius,” kata Kartika Putri. (JP/KN)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER