Minggu, April 27, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Nilai Tukar Rupiah Kian Jeblok, Tembus Rp17.200 per Dolar AS

SAMARINDA – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus melemah signifikan. Setelah sempat berada di angka Rp16.700 pasca-Lebaran, pada hari ini, Senin (7/4/2025), rupiah tercatat menembus level Rp17.200 per dolar AS.

Dikutip dari pemberitaan media nasional yang mengacu pada data Refinitiv, hingga pukul 11.43 WITA, nilai tukar rupiah tercatat di level Rp17.261, menjadikannya salah satu penurunan nilai tukar terburuk dalam sejarah.

Sebagai perbandingan, pada Kamis (27/3/2025) sebelum libur Lebaran, rupiah masih ditutup di angka Rp16.555.

Pelemahan rupiah ini dipicu oleh kebijakan proteksionis Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang memberlakukan tarif impor tambahan dan menutup sejumlah akses perdagangan ke kawasan Asia. Langkah ini dinilai memicu tekanan besar terhadap mata uang di kawasan, termasuk rupiah.

Sementara itu, menurut laporan Antara, rupiah juga sempat berada di kisaran Rp16.904 per dolar AS hari ini, menandakan tren pelemahan yang konsisten sebagai dampak dari ketegangan perang dagang antara AS dan China.

Jika tren pelemahan ini terus berlanjut, para ekonom memperingatkan akan munculnya dampak serius terhadap perekonomian global. Salah satunya diungkapkan oleh Robert Kiyosaki, penulis buku Rich Dad Poor Dad, dalam unggahan di akun media sosial X miliknya pada 26 Maret 2025.

“Apakah dunia hari ini berada dalam resesi? Saya katakan ‘Ya’,” tulis Kiyosaki. (MK/SB)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER