Rabu, November 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Helpdesk KPU Klungkung Diimbau Kedepankan 3S

KLUNGKUNG – Helpdesk KPU Klungkung diimbau untuk selalu mengedepankan 3S. yaitu Senyum, Sapa, dan Salam, walau dalam memberi penjelasan nantinya akan sedikit “kaku” karena yang dijelaskan harus sesuai peraturan perundang-undangan.

Imbauan itu datang dari Komisioner KPU Klungkung I Gede Suka Astreawan saat memberikan pemahaman dan evaluasi terhadap pelaksanaan tugas-tugas kepada helpdesk khususnya dan umumnya kepada semua awak KPU, Rabu (10/8) Siang

Pada kesempatan itu dijelaskan Astreawan “Kaku” yang dimaksud adalah sikap tegas dan memberikan pelayanan sesuai aturan (baik pelayanan informasi dan lainnya). Jadi, tidak memberikan pelayanan dan jawaban yang abu-abu alias multi tafsir dan melebar ke sana- sini,” jelasnya.

Astreawan mengimbau agar helpdesk senantiasa dalam memberikan pelayanan dan jawaban atas pertanyaan berpegang teguh pada aturan. Terutama pada saat helpdesk bertugas di masa pendaftaran, verifikasi, dan penetapan partai politik peserta pemilu. Imbauan itu dilandasi PKPU Nomor 4 tahun 2022.

“Mengenai jadwal dan tahapan pemilu dipayungi PKPU Nomor 3 tahun 2022. Helpdesk harus sedikit kaku dalam memberikan pelayanan, nanti kalau sudah diluar tugas helpdesk silahkan mau berbasa-basi silahkan, sembari berharap helpdesk tidak menjawab hal-hal yang tidak ditanyakan,” imbuhnya

Pada acara yang dibuka Ketua KPU Klungkung, I Gusti Lanang Mega Saskara itu, hadir semua komisioner KPU setempat. Hadir juga Sekretaris KPU Klungkung, I Putu Gde Eka Swambara  dan para kasubbag serta staf.

Setelah Astreawan memberikan pemaparan, Kasubbag Tekmas, Nyoman Twina Oka memberikan tambahan yang lebih teknis. Twina Oka menilai, kerja helpdesk selama ini sudah baik dan disiplin.

“Saya berharap untuk senantiasa dipertahankan. Dan lebih penting lagi diharapkan bekerja senantiasa mempedomani ketentuan yang berlaku,” jelasnya

Sementara itu, Sekretaris KPU Klungkung, Eka Swambara memberi apresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut. “Kegiatan ini amat positif untuk mematangkan helpdesk sehingga kualitas dan kuantitas jajaran KPU jadi baik,” pungkasnya. (IGS)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER