TABANAN – Tim SAR gabungan mengevakuasi korban jatuh ke sumur di Banjar Umadiwang Kawan, Desa Batannyuh, Kecamatan Marga, Tabanan, Kamis (10/11) pagi. Korban bernama Ni Nyoman Darmini (40). Kedalaman sumur kurang lebih 15 meter dan ketinggian air kisaran 5 meter.
Korban sudah meninggal saat berhasil dievakuasi. “Awalnya kami menerima laporan dari BPBD Tabanan pukul 04.45 Wita. Menurut informasi, kemungkinan waktu kejadian sekitar pukul 02.30 Wita,” kata Kepala Kantor Basarnas Bali (Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar), Gede Darmada.
Dalam upaya penyelamatan, lanjut dia, sebanyak 6 personil bergerak dari Kantor Basarnas Bali yang berada di Jimbaran. Ditambahkan Nyoman Darmayasa, selalu koordinator tim penyelamat mengatakan, dalam proses evakuasi, sebelum tim menurunkan 1 orang personel untuk menyelamatkan korban dalam sumur.
Tim SAR gabungan dibantu warga mengurangi ketinggian air di dalam sumur. Kemudian, satu orang diturunkan, kemudian mengikat korban, selanjutnya ditarik ke atas.
“Kami melaksanakan teknik evakuasi dengan menggunakan peralatan mountenering dan pada pukul 07.15 wita. Dan korban berhasil dievakuasi bersama tim gabungan,” jelasnya.
Selanjutnya, jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga. Selama operasi SAR berlangsung turut melibatkan Basarnas Bali, Polsek Marga, Babinsa Batannyuh, Bhabinkamtibmas Batannyuh, BPBD Tabanan, Bidan Desa Desa Batannyuh, Perangkat Desa Batannyuh serta masyarakat setempat. (WIR)