Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bali United Vs Persita, Teco: Kami Punya Waktu Sedikit untuk Latihan

DENPASAR – Bali United (BU) akan menghadapi Persita Tangerang pada Selasa (7/3/2023) di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pelatih Bali United Stefano Cugurra (Teco) melakukan beberapa persiapan agar pertandingan besok meraih kemenangan.

“Kami punya waktu sedikit untuk latihan tim, cuma tiga hari. Itu untuk latihan taktik buat tim dan buat recovery agar besok pemain tidak cedera. Kami harus kerja lebih keras dari lawan agar bisa menang besok,” ungkap Teco, di Sleman, Senin (6/3/2023).

Seperti diketahui, sebelumnya Bali United menelan kekalahan saat berhadapan dengan Persikabo 1973 di Bogor. Dari lima pertandingan, Bali United mengoleksi tiga kali menang, satu kali imbang dan satu kali kalah. Sedangkan, dalam lima pertandingan terakhir Persita mengoleksi dua kali menang dan tiga kali imbang.

Saat ini, Bali United di posisi ke-4 klasemen sementara dengan 46 poin. Sedangkan Persita Tangerang di posisi ke-9 dengan 36 poin.  (nor/bir/dtc)

Head to Head Bali United vs Persita Tangerang:

– BU vs Persita di liga 1 2022/2023 dengan hasil 2-3

– BU vs Persita di liga 1 2021/2022 dengan hasil 2-0

– Persita vs BU di liga 1 2021/2022 dengan hasil 1-2

– BU vs Persita di liga 1 2020/2021 dengan hasil 0-0

– Persita vs BU di liga 1 2020/2021 dengan hasil 1-0

Prediksi Susunan Pemain:

Bali United (4-3-3):

Pelatih : Stefano Cugurra

Pemain: M. Ridho, Ricky Fajrin, Ryuji Utomo, Wellington Carvalho, Made Tito, Ardi Idrus, Hendra Bayauw, Privat Mbarga, Fadil Sausu, Yabes Roni dan Ilija Spasojevic.

Persita Tangerang (4-3-3):

Pelatih : Luis Duran

Pemain: Aditya Harlan, M. Toha, Arif Setiawan, Rifky Septiawan, Charisma Fathoni, Ezequiel Vidal, Javlon Guseynov, Shin-Young Bae, Ramiro Fergonzi, Heri Susanto dan Irsyad Maulana.

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER