DENPASAR – Memasuki musim hujan, jajaran Desa Kesiman Kertalangu, Kota Denpasar, Provinsi Bali, menanam ratusan bibit tanaman buah, di lokasi Wisata Edukasi Subak TeBA Majelangu. Kegiatan merupakan bantuan dari BRI Denpasar.
“Sebanyak 200 jenis bibit dan varietas tanaman buah diserahkan Kepala Unit BRI WR Supratman IGA Yuli Antari, kepada Desa Kesiman Kertalangu melalui program BRI menanam,” kata Perbekel Desa Kesiman Kertalangu, I Made Suena saat dihubungi, Rabu (5/10).
Dia mengatakan, Desa Kesiman Kertalangu, merupakan salah satu dari sekian banyak Desa BRILian yang menerima bibit tanaman produktif itu.
Lebih lanjut dikatakan, penyerahan bibit tanaman buah itu sendiri merupakan suatu kebanggaan bagi Kesiman Kertalangu. Pemberian bantuan ini tidak terlepas prestasi Desa Kesiman Kertalangu yang berhasil meraih peringkat 3 Desa BRILian se Bali Nusra.
“Terima kasih kepada BRI, yang telah begitu peduli terhadap lingkungan. Kami di Desa Kesiman Kertalangu sangat terbantu dengan Program BRI Menanam. Ini merupakan program yang bagus untuk bisa mengkonservasi kelestarian pohon khususnya dan lingkungan secara umum,” katanya.
Dari ratusan jenis bibit yang ditanam, lanjut Made Suena, memerinci jenis bibit apa saja yang diterima, berupa 75 bibit rambutan, 75 bibit mangga, 25 bibit jambu air dan 25 bibit jambu kristal.
“Nantinya bibit ini akan kami tanam dan rawat sebaik-baiknya, agar terus dapat bertumbuh dan berkembang biak dengan bagus serta menghasilkan buah yang berkualitas,” ungkapnya.
Selain seremonial penyerahan, kedua pihak juga melakukan penanaman salah satu bibit tanaman buah di salah satu titik yang ada di lokasi penyerahan. (WIR)