Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Gelar Operasi Pasar, Satgas Pangan Belum Temukan Penyimpangan

DENPASAR – Menjelang Perayaan Hari Raya Nyepi 1944 tahun 2022, Satgas Pangan Polresta Denpasar, Polda Bali, kembali bekerja sama dengan Bulog, Disperindag Kota Denpasar dan Kodim 1611 Badung, menggelar Operasi Pasar, di Pasar Badung, Jumat (25/2).

Kasat Reskrim Polresta Denpasar Kompol Mikael Hutabarat.,SH.,S.IK.,MH mengatakan, operasi pasar kali ini, merupakan salah satu perintah langsung pimpinan Polri dan juga kebijakan Presiden RI, yang bertujuan mengkroscek persesuaian harga komiditi pangan dari kebijakan pemerintah pusat dengan yang diterapkan oleh pedagang di Pasar Badung

Dari hasil dari pengecekan terhadap sejumlah pedagang di Pasar Badung, lanjut Hutabarat, harga komoditi bahan pokok di pasar, seperti minyak goreng sudah sesuai dengan yang ditetapkan pemerintah.

“Dalam Operasi pasar kali ini kami menemukan dari beberapa merk minyak goreng yang ada sudah menyesuaikan harga dengan yang ditetapkan pemerintah dan satgas pangan Polresta Denpasar akan terus melakukan penyelidikan apabila ada penyimpangan harga,” ucap Kompol Mikael, ,” kata Kasat Reskrim Polresta Denpasar Kompol Mikael Hutabarat.,SH.,S.IK.,MH., didampingi Kasdim Badung Letkol Inf. Pedro Suares, dari Disperindag Kota Denpasar Gede Sukadana, SIP., M.Si. dan dari Bulog Muhamad Husein, SH., MH.

Dijelaskan lagi oleh Kasat Reskrim, sejauh ini harga komiditi bahan pokok sudah sesuai dengan ketentuan pemerintah seperti minyak goreng perliter dijual dengan harga Rp14.000. Sesuai dengan kebijakan pemerintah, hanya ada satu merk yang masih mematok harga lebih yaitu Rp20.000 per liter. Untuk hal ini, akan dilakukan pengecekan dan penyelidikan apa yang menjadi penyebab perbedaan harga tersebut.

Sementara itu, Manager Bisnis Perum Bulog Kanwil Bali Muhamad Husein mengatakan bahwa, operasi pasar ini dilaksanakan untuk menstabilkan harga komiditi bahan pokok, agar penjualan sesuai dengan harga yang ditentukan pemerintah.

“Di halaman Pasar Badung juga digelar pasar murah dengan menjual beras, minyak goreng dan gula pasir,” jelasnya.

Berdasarkan data dari Disperindag Kota Denpasar, saat ini untuk harga bahan pokok cukup stabil hanya harga gula yang sedikit naik.

Untuk itu, lanjut Muhamad Husein, Bulog bekerjasama dengan pemerintah dan instansi terkait rutin mengelar operasi pasar di sejumlah wilayah dengan harapan dapat menstabilkan harga bahan pokok di pasaran, dan terkait dengan kenaikan harga Gula Bulog berupaya dengan mendatangkan pasokan gula agar harga tetap stabil. (WIR)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER