BALI – Kapal perang Amerika Serikat USS Charleston (LCS 18) pada Selasa (6/9/2022) sekitar pukul 09.00 Wita sandar di Dermaga Timur Pelabuhan Benoa, Bali. Kedatangan kapal perang Amerika tersebut dalam rangka kunjungan routine berupa refueling and replenishment (bekul logistik), serta giat rest and relax bagi ABK.
Kedatangan kapal perang yang diageni oleh PT TRIAS tersebut berdasarkan Surat Panglima TNI Nomor B/3253/IX/2022 tanggal 1 September 2022 tentang persetujuan izin prinsip kegiatan port visit Kapal Perang Amerika Serikat USS Charleston ke Pelabuhan Benoa.
Hadir dalam penyambutan kapal Komandan Lanal (Danlanal) Denpasar Kolonel Marinir I Dewa Nyoman Gede Rake Susilo SE, Palaksa Letkol Laut (P) Agus Ali Hardono, segenap Perwira Staf, Perwira, Bintara dan Tamtama Mako Lanal Denpasar, Tim NCIS (Force Protection Kedutaan Amerika), dan Tim Atase Laut Kedutaan Amerika.
Kegiatan selama di Bali, yaitu pengisian BBM, giat pesiar ABK, dan direncanakan pada Rabu (7/9/2022), kapal USS Charleston (LCS 18) itu akan bertolak menuju Singapura dan Australia. (Pen Lanal Denpasar)