Minggu, Februari 9, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bandara Bali Utara Ditunda, Bandara Ngurah Rai Bakal Diperluas

BADUNG – Gubernur Bali Wayan Koster memastikan menunda proyek pembangunan Bandara Bali Utara di Buleleng. Alasannya, bandara baru itu perlu infrastruktur pendukung memadai.

Lalu, apakah Bandara I Gusti Ngurah Rai jadi diperluas? General Manager Angkasa Pura I Bandara Ngurah Rai Bali Handy Heryudhitiawan mengatakan pengembangannya masih dibahas oleh perusahaan.

“Hal ini mengingat tantangan pengembangan bandara sangat krusial, di mana jalur masuk area proyek dan jalur penumpang bersamaan,” ungkapnya, Rabu (1/2/2023).

Adapun tantangan yang dimaksudkan, yaitu jalur atau flow material yang saat ini masih menjadi satu dengan jalur pax (penumpang). “Iya karena jalurnya terbatas, mobilitas material dan penumpang bandara harus sedapat mungkin dipisahkan. Misal, dengan pengaturan jam pengiriman material yang boleh hanya dilakukan malam hari,” terang dia.

Sebelumnya, Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mendorong agar semua infrastruktur transportasi yang ada di Bali dikembangkan ketimbang membangun bandara baru.

“Kami melihat lebih baik mengintegrasikan semua dan mengembangkan semua infrastruktur transportasi yang ada (di Bali) dibandingkan membangun bandara baru untuk saat ini,” jelasnya di Gedung DPR, Jakarta, dikutip detikFinance.

Memang, Adita menyampaikan kapasitas Bandara Ngurah Rai masih bisa ditingkatkan. Rencananya, kapasitas bandara akan ditingkatkan menjadi 35 juta penumpang per tahun pada tahun ini. Target itu tiga kali lipat dari kapasitas saat ini.

Mengenai pembangunan Bandara Bali Utara, Adita menuturkan pembangunannya tidak menjadi fokus pemerintah. Sebab, proyek itu telah dicoret dari daftar Proyek Strategis Nasional (PSN).

Apalagi, jika tidak ada aral melintang, maskapai Emirates berbodi lebar Airbus A380 akan mendarat pada pertengahan 2023 di Bandara Ngurah Rai. Karenanya, peningkatan kapasitas dan perpanjangan runway, termasuk pengembangan terminal dan apron, lebih utama.(BIR/iws/dtc)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER