BADUNG – Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Badung AKBP Leo Dedy Defretes SIK SH MH mengingatkan Unit Provos Sipropam, agar melaksanakan pengawasan dan pengendalian kegiatan internal bagi pelayanan publik. Hal ini disampaikan di bawah tenda biru di depan pintu masuk Mapolres, Jalan Kebo Iwa Nomor 1, Mengwi, Badung, Bali. Kamis (21/7) pagi.
Kegiatan wasdal dalam bentuk pemberian arahan dan petunjuk ini dimaksudkan guna peningkatan pelayanan yang diberikan Polres Badung kepada masyarakat.
Kapolres Badung mengatakan, petugas pelayanan khususnya resepsionis yang berada di lobi ruang SPKT merupakan penerima pelayanan awal. Sehingga harus mengerti maksud dan isi pelayanan yang diminta oleh masyarakat. Berikan pelayanan terbaik kepada siapapun yang datang dan membutuhkan pelayanan kepolisian.
“Pelayanan yang ramah dan humanis, bagi masyarakat adalah yang utama. Terutama persyaratan dan ketentuan masing-masing sesuai keperluan, akan mempercepat pelayanan bagi masyarakat. Kita melayani masyarakat bukan hanya cepat tapi juga harus lengkap sesuai persyaratan,” tutupnya. (rls)