Senin, April 21, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hari Kesehatan Nasional Ke-58, Gianyar Gelorakan Peningkatan Pelayanan

GIANYAR – Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku, tema yang diusung pada acara pelaksanaan Hari Kesehatan Nasional ke-58, yang diadakan di Balai Budaya Gianyar, Jumat (4/11) pagi.

Acara ini dihadiri Sekda Kab. Gianyar I Made Wisnu Wijaya didampingi Dirut RS Sanjiwani Gianyar, Dirut RSU Payangan, dan OPD terkait di Lingkungan Pemkab Gianyar.

Kepala Bidang Penunjang RSU Payangan selaku Ketua Panitia Dr I Made Udayana menyampaikan, acara yang diadakan ini sebagai ajang ucap syukur, hari ini juga bisa dijadikan momen yang sangat luar biasa setelah 2 tahun vakum akibat pandemi untuk melaksanakan kegiatan positif.

“Kegiatan yang dilaksanakan yaitu jalan sehat, senam sehat, donor darah, pemeriksaan skrining penyakit tidak menular, dan banyak lagi” jelasnya

“Harapan di puncak hari kesehatan nasional ini, sebagai ajang kekeluargaan dimana bisa saling menjaga diantara insan kesehatan agar bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kedepannya,” terang Udayana.

Dalam sambutan Bupati Gianyar yang dibacakan oleh Sekda Kabupaten Gianyar I Made Gede Wisnu Wijaya menyampaikan, untuk menghasilkan pelayanan kesehatan yang menjadi pilihan masyarakat diperlukan tekad yang kuat dan dukungan elemen masyarakat, hal tersebut akan berbanding lurus dengan kualitas pelayanannya.

“Ada 3 komponen yang harus bersinergi yaitu pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha.

Dalam perjalanannya, Bupati Gianyar mengusung misi untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas layanan publik, hal tersebut sejalan dengan apa yang dilakukan seperti peningkatan kualitas pelayanan RS Sanjiwani Gianyar dan yang paling penting pembangunan RSU Payangan,” ujarnya.

“Pembangunan RSU Payangan bukan tanpa sebab karena adanya kebutuhan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan dengan cepat dan akses yang terdekat, untuk masyarakat Gianyar bagian utara,” sambungnya.

Bupati Mahayastra dalam sambutannya juga berharap kegiatan peringatan hari kesehatan nasional ini akan mampu memberikan implikasi positif yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat terutama terkait upaya pelayanan kesehatan.

Diakhir acara dilakukan pemotongan tumpeng oleh Sekda Gianyar Wisnu Wijaya didampingi tamu undangan.(IGS)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER